[Pantai Bean, Lembata, NTT] |
Jangan
ngaku sudah pernah pergi ke Lembata kalau belum berenang di pantai
Bean. Begitu ungkapan masyarakat sekitar untuk memprovokasi orang yang
baru mendatangi Pulau Lembata. Siapa sangka di ujung tandusnya Lembata,
pulau seribu pesona ini menyimpan sejuta panorama indah, rasa penasaran
mengantarkan saya untuk mengunjungi pantai yang disebut-sebut
mengalahkan pantai Phuket Thailand sekalipun.
Keindahan
panorama pantai dengan hamparan pasir putih serta hempasan ombak yang
cukup besar, serta tebing dan gua alam. Pantai Bean merupakan pantai
pasir putih yang unik dengan pasir putih dalam bentuk kristal-kristal
halus yang membentang dari barat ke timur sejauh kurang lebih 5 KM
dengan ombak laut yang bergulung terus menerus dan pecah secara teratur.
Indah sekali.
[Berenang di Pantai Bean] |
Pantai
Bean terletak di ujung Pulau Lembata yang berhadapan langsung dengan
Pulau Alor. Terletak di Desa Bean Kecamatan Buyasuri dengan jarak tempuh
82 KM dari pusat Kota Lewoleba, untuk menuju ke lokasi tersebut dapat
ditempuh dengan angkutan darat.
Jangan
berpikir di seputaran pantai ini ada pasar ataupun hotel. Untuk sinyal
dan listrik saja masi sangat minim. Biarpun tidak ada penginapan khusus,
pihak desa setempat akan mengusahakan homestay untuk para
pengunjung. Boleh juga membawa perlengkapan kemah sendiri dan bekal
seadanya, mengenai makanan ringan kita bisa membelinya di kios-kios
warga sekitar atau bisa juga membelinya di pusat kecamatan tapi kalau di
pusat kecamatan lumanyan jauh dan menguras banyak tenaga.
[Berpose bersama di Pantai Bean] |
Ingat, pantai Bean itu indah sekali.
#Darbe, 30 Juni 2015
0 komentar:
Posting Komentar